5 Jenis Makanan Yang Dapat Menyebabkan Insomnia

5 Jenis Makanan Yang Dapat Menyebabkan Insomnia
ilustrasi rasa pedas | photo:sharingdisini
Banyak yang dari mereka tiba-tiba mengalami susah tidur, bukan karena insomnia tetapi pengaruh makanan yang baru saja mereka konsumsi. Agar tidur anda tidak terganggu sebaiknya anda mengetahui jenis makakan mana yang perlu anda hindari ketika ingin tidur.


Dilansir merdeka berikut 5 makanan yang perlu dihindari ketika menjelang tidur :

1. Alkohol

Banyak orang mengira bahwa alkohol dapat membuat tidur nyenyak, padahal sebaliknya, alkohol hanya membuat anda tidur lebih cepat. Namun kualitas tidur akan memburuk dan terganggu. Tidak hanya itu alkohol juga membuat Anda insomnia bermalam-malam setelahnya.

2. Makanan pedas

Hasil sebuah penelitian menunjukkan bahwa makan makanan pedas di malam hari akan membuat kualitas tidur memburuk. Para partisipan yang makan makanan pedas, jumlah jam tidur mereka menjadi lebih singkat dan sering terbangun di malam hari.

3. Makanan berlemak

Makanan berlemak ternyata juga bisa menyebabkan gangguan tidur. Makanan yang berlemak dapat membuat orang kesulitan tidur dan terbangun di malam hari. Hal ini karena terdapat kaitan antara siklus tidur dengan proses pengolahan makanan berlemak dalam tubuh.

4. Kopi

Kopi telah dikenal lama sebagai minuman untuk mengatasi kantuk. Hal ini karena kopi mengandung kafein yang bisa membuat insomnia dan terjaga lebih lama. Tak hanya itu saja, kafein di dalamnya juga membuat Anda sering terbangun di malam hari. Jika ingin tidur anda tidak terganggu sebaiknya tidak mengonsumsi kopi 6 jam sebelum tidur.

5. Cokelat hitam

Cokelat juga mengandung kafein dan theobromine. Theobromine dapat membuat orang insomnia dan bisa memicu detak jantung sehingga akan membuat Anda gelisah dan mengalami susah tidur cepat. Sebaiknya tidak mengonsumsi cokelat lima jam sebelum tidur.


Itulah 5 jenis makanan yang sebaiknya di hindari agar tidur anda tidak terganggu. Semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar